Rabu, 14 Desember 2011

Tetap Cantik Dengan Jilbab

Farida Nur Syafitri tercatat sebagai mahasiswi di Universitas Islam Balitar, Blitar, angkatan tahun 2009-2010 di Jurusan Ilmu Komunikasi. Mahasiswi lulusan dari SMKN 1 Semarang ini mulai mengenakan jilbab sejak ia menginjak bangku perkuliahan.
Bagi Farida, dengan bertambahnya kedewasaan pada dirinya membuat ia memutuskan memakai jilbab. Gadis kelahiran Tangerang, 19 April 1991 ini, lebih merasa nyaman dan cantik saat mengenakan jilbab. Dengan memutuskan berjilbab, maka farida juga harus berjilbab dalam segala tingkah laku maupun tutur kata.

Awal memakai jilbab memang dirasanya berat, namun dengan seiring berjalannya waktu tanpa disadari memakai jilbab adalah sebuah kebutuhan yang wajib.

Dunia fashion semakin berkembang, dengan berjilbab namun tetap tampak cantik bukanlah hal yang sulit.

Gadis manis ini juga memiliki berbagai pengalaman di dunia fashion, selain kuliah nyatanya ia kini bersama sang Bunda sibuk merintis usaha butik yang berada di daerah Semarang tempat sang Bunda tinggal.

Farida ingin menularkan ilmu dan pengalaman berbusana muslim yang modern kepada sahabat dan masyarakat luas. Selain menjadi manusia yang lebih islami, keputusan mengenakan jilbab juga membuahkan pundi-pundi rejeki. (Yefi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar