Selasa, 15 Mei 2012

MELATIH KEMAMPUAN BERBICARA


Seorang professional tidak hanya dinilai dari penampilan luarnya seperti cara berpakaian dan aksesori yang dikenakan, tetapi juga melalui tutur katanya.tak jarang kita melihat seorang professional berbicara sambil berteriak-teriak dengan bahasa tubuh yang berlebihan bahkan terkesan emosional,sehingga tidak jelas apa yang dibicarakan nya.ada juga professional yang selalu merespons orang dengan sikap cuek.apakah benar ada seni dalam berbicara?,benarkah suara adalah cermin kepribadian seseorang?
        Cara kita berbicara erat hubunganya dengan kepribadian.seorang professional harus memperhatikan tutur katanya.sebetulnya sikap,tutur,bahasa,dan perilaku bisa diubah,asalkankita memiliki kemauan.body language pun bukanya tidak bisa dibiasakan untuk menjadi lebih baik.semakin professional seseorang sebenarnya makin sedikit body language yang ditunjukkannya.body language memang perlu,meski tidak menentukan tetapi dengan menampilkan body language yang baik,kesan pertama yang ditangkap orang tentu positif.

PENGGUNAAN ISTILAH
Dalam sebuah pembicaraan formal,ketika professional ngobrol dengan seseorang kadang-kadang terselip beberapa istilah asing seperti’’I ingin you seperti ini…’’etiskah bila seorang professional menggunakan bahasa seperti ini?,dari segi etika sebaiknya kita memang harus menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar.karena bahasa Indonesia merupakan bahasa nasional yang dimengerti oleh semua orang Indonesia.hanya kadang-kadang kita kesulitan menngungkapkan suatu istilah asing yang diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia.karena itu memang tidak ada salahnya kita terpaksa menggunakan istilah tersebut.hanya setelah kita menggunakan istilah tersebut.hanya setelah menggunakanya,kita bisa uraikan maksudnya.kalau para professional bisa berbahasa inggris,menggunakan bahasa inggris juga tidak masalah karena bahasa ini adalah bahasa internasional.
Bagaimana kalau para professional menggunakan istilah slank dalam percakapan sehari-hari?,disini kita harus melihat situasi yang dihadapi.kalau menggunakanya untuk sekadar humor,tidak apa-apa.untuk memancing suasana yang hangat dan ceria,kata-kata slank boleh disisipkan agar orang tidak tegang saat berhadapan dengan kita.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar